Sebuah blog yang memuat semua informasi tentang tips kesehatan. topik, cara, tips tentang kesehatan yang dihadirkan selalu baru, unik dan praktis. Cara yang dianjurkan tentu mudah untuk dipraktekkan agar Anda bisa menjalani hidup sehat tanpa merasa keberatan.

6 Manfaat Tersembunyi Apel Hijau Bagi Kesehatan

6 Manfaat Tersembunyi Apel Hijau Bagi Kesehatan

6 Manfaat Tersembunyi Apel Hijau Bagi Kesehatan


Pada dasarnya apel adalah buah yang mempunyai banyak vitamin, manfaat dan berguna bagi kesehatan manusia. Ragam jenis apel pun banyak, uniknya setiap jenis mempunyai keunggulan manfaat tersendiri. Salah satu jenis apel ialah apel hijau yang ternyata mempunyai manfaat yang mengejutkan dari tiap butirnya. Simak 6 manfaat tersembunyi apel hijau bagi kesehatan berikut ini.

1. Regenerasi sel
Apel hijau kaya akan kandungan antioksidannya yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas yang berbahaya. Hal ini membantu proses regenerasi sel dalam tubuh dengan baik. Zat antioksidan tersebut bermanfaat juga untuk menjaga hati tetap sehat dan bisa mencegah penyakit kanker.

2. Menguatkan tulang
Tahukah jika mengkonsumsi apel hijau dapat membuat fungsi kelenjar tiroid berjalan baik dan menguatkan tulang. Jika kelenjar tiroid berfungsi baik maka tubuh mampu mencegah penyakit yang berhubungan dengan tulang seperti rematik.

3. Mencerahkan kulit
Apel hijau merupakan sumber vitamin A, B, dan C yang baik. Ketiga vitamin tersebut membantu melawan radikal bebas dan melindungi kulit agar tetap sehat dan cerah. Mineral penting yang juga dimiliki apel hijau adalah zat besi, tembaga, kalium dan seng yang bagus untuk memperlancar oksigen di dalam kulit.

4. Menurunkan berat badan
Apel hijau ternyata efektif membawa pengaruh menurunkan berat badan. Mengkonsumsi apel hijau sekurang-kurangnya satu buah sehari dapat mencegah penumpukan lemak serta mampu menyerap lemak di pembuluh darah. Secara otomatis jika lemak hilang dari pembuluh darah maka jantung akan tetap sehat.

5. Melancarkan buang air besar
Jumlah serat di dalam apel hijau sangat tinggi yang berguna melancarkan buang air besar. Dengan begitu sistem pencernaan jadi sehat dan lancar.

6. Menyehatkan rambut
Secara rutin mengkonsumsi apel hijau baik untuk menyehatkan rambut Sobat. Karena apel hijau mempu mencegah kerontokan rambut dan membuatnya lebih berkilau.

Demikian 6 manfaat tersembunyi apel hijau bagi kesehatan, semoga dengan informasi barusan bisa menambah pengetahuan Sobat tentang manfaat apel hijau. Baca juga Manfaat Buah Belimbing Bagi Kesehatan.

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter
Posted by juna401, Published at 20.27
Copyright © 2013 Tips Unik Kesehatan | Partner Pathmo Media And Tempat Wisata di Bali